Adab Keutamaan dan Bacaan Doa Ketika Makan

Adab Keutamaan dan Bacaan Doa Ketika Makan

Dalam Islam telah diatur mengenai segala hal, salah satunya yang sangat wajib diperhatikan adalah sumber makanan yang halal, didapat dari cara yang baik dan halal. Selain itu juga,  adab etika dan doa ketika makan atau mengahadapi hidangan.

adab dan doa ketika makan
source image : id.pinterest.com/pin/678143656365684030


Adab Makan Dan Doa

Sesungguhnya Allah baik dan tidak mengabulkan (menerima) kecuali yang baik-baik. Allah menyuruh orang mukmin sebagaimana Dia menyuruh kepada para rasul, seperti firmanNya dalam surat Al Mukminun ayat 52: "Hai rasul-rasul, makanlah dari makanan-makanan yang baik-baik dan kerjakanlah amal yang shaleh."
Allah juga berfirman dalam surat Al Baqarah 172: "Hai orang-orang yang beriman makanlah di antara rezeki yang baik-baik.
Kemudian Rasulullah menyebut seorang yang melakukan perjalanan jaun, rambutnya kusut dan wajahnya kotor penuh debu menadankan tangannya ke langit seraya berseru: "Ya Robbku, Ya Robbku", sedangkan makanannya haram, minumannya haram, pakaiannya haram dan dia diberi makan dari yang haram pula. Jika begitu bagalmana Allah akan mengabulkan doanya? (HR. Muslim)

Doa Ketika Makan

Doa Akan Makan

Mengawali makan untuk menambah keberkahaan dan manfaat atas rejeki dari Allah, diharuskan membaca Bismillah dan membaca doa akan makan, berikut doanya :

اللّهُمَّ بَارِكْلَنَا فِيْمَا رَزَقْتَنَا وَقِنَا عَدَا بَ النَّارِ . بِسْمِ اللهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيْمِ

Latin :
Allaahumma baariklanaa fiimaa razaqtanaa wa qinaa 'adzaa bannaar. bismillaahirrahmaanirrahiimi

Artinya :
Ya Allah Tuhan kami, berkahilah segala yang telah Engkau rizkikan kepada kami dan peliharalah kami dari siksa neraka.

Lupa Membaca Basmalah Ketika Ditengah-tengah makan

Saat seseorang lupa membaca doa dan Bismillah makan keberkahan dan kebaikan dalam makanan akan hilang, makan.
Apabila kamu lupa menyebut "Bismillah" pada awal makan hendaklah mengucapkan "Bismillah pada awal dan akhirnya". (HR. Abu Dawud dan Attirmidzi)
Doa yang dibaca sebagai berikut :

بِسْمِ اللهِ اَوَّلَهُ وَاَخِرَهُ

Latin :
Bismillahi awwalahu wa aakhirahu

Artinya :
Dengan nama Allah  dari permulaan hingga penghabisannya.

Doa Setelah Makan

Berikut adalah Doa setelah makan yang diucapkan :

اَلْحَمْدُللهِ الَّذِ ى اَطْعَمَنَا وَسَقَانَا وَجَعَلَنَا مُسْلِمِيْنَ

Latin :
Alhamdulillaahilladzii ath 'amanaa wa saqoo naa wa ja'alanaa muslimiina

Artinya:
Segala puji bagi Allah yang telah memberi makan dan minum kepada kami dan menjadikan kami muslim

Etika atau adab seorang muslim ketika menghadapi hidangan atau ketika makan telah diberikan contoh yang terbaik oleh Nabi Muhammad untuk memberikan manfaat dari apa yang kita makan.
  • Makan dengan tangan kanan
Rasulullah Saw berkata kepada Umar bin Abi Salamah, "Wahai anak, ucapkanlah Bismillah dan makanlah dengan tangan kananmu, dan makanlah dari apa yang ada di hadapanmu". (HR. AI Bukhari)
  • Mengucap Bismillah

  • Menjauhi Makanan Yang menyengat (Bawang, Petai, jengkol dll)
Barangsiapa makan bawang putih atau bawang merah hendaklah menjauhi kita atau menjauhkan diri dari masjid kita dan sebaiknya tinggal di rumahnya. (HR. AI Bukhari)
  • Makanlah yang ada dihadapanmu saja

  • Makan ketika lapar dan berhenti sebelum kenyang
Orang yang paling kenyang makan di dunia akan menjadi paling lama lapar pada hari kiamat. (HR. AI Hakim)
  • Mendahulukan makan yang telah tersaji ketika Adzan
Apabila diserukan untuk makan malam lalu terdengar suara azan oleh muazin maka dahulukan makan malam. (Abu Hanifah)
  • Makan makanan yang dingin/tidak panas
Dinginkanlah makanan, sesungguhnya yang panas-panas tidak ada berkahnya. (HR. AI Hakim dan Adailami)
  • Dilarang meniup makanan dan minuman
Rasulullah Saw melarang orang meniup-niup makanan atau minuman. (HR. Abu Dawud)

Mencuci tangan sebelum dan sesudah makan.
Fadhilahnya: - Alloh swt akan memberikan kebaikan yang banyak di rumah tersebut. (HR.Ibnu Majah) Dikeluarkan dari Ibnu Majah dari Anas ra. berkata, Rasulullah saw bersabda:
”Barangsiapa yang senang rumahnya di beri kebaikan yang banyak oleh Alloh swt maka hendaknya ia mencuci tangan sebelum dan sesudah makan. (HR.Ibnu Majah).

Sumber Makanan

Islam sangat memperhatikan tenatang sumber makanan halal dan haram yang didapat, karena akan berpengaruh pada ibadah-ibadah yang lainnya, dalam salah satu hadis dikatakan :

Wahai Sa'ad, perbaikilah (murnikanlah) makananmu, niscaya kamu menjadi orang yang terkabul do'anya. Demi yang jiwa Muhammad dalam genggamanNya. Sesungguhnya seorang hamba melontarkan sesuap makanan yang haram ke dalam perutnya maka tidak akan diterima amal kebaikannya selama empat puluh hari. Siapapun yang dagingnya tumbuh dari yang haram maka api neraka lebih layak membakarnya. (HR. Athabrani)